b33f25f3-c56e-48a2-88e7-67df35b33991_20251217061944566

MANADO, RADARNEWSSULUT.COM — Dalam Sidang Majelis Sinode Tahunan (SMST) ke-38 yang diadakan di Bukit Inspirasi, Kota Tomohon, Selasa (16/12/2025) untuk memilih Ketua BPMS GMIM Periode 2022-2027 pengisi lowong.

Pdt Dr Adolf Katuuk Wenas MTh terpilih sebagai Ketua BPMS GMIM menggantikan Pdt Dr Hein Arina.

Pdt Adolf meraih suara terbanyak peserta SMST dalam pemilihan yang berlangsung Rabu (17/12/2025) dini hari.

Pdt Adolf Ia meraih 143 suara. Lebih banyak dari calon lainnya, yakni Pdt Djefry Saisab yang meraih 129 suara; Pdt Richard Mengko yang meraih 7 suara dan Pdt Christian Luwuk 1 suara. Sementara 2 suara dinyatakan rusak.

“Saya terpilih Ketua BPMS GMIM dengan harpan untuk menyatu, ” Tidak ada lagi polemik dan perbedaan.
Harapan kedepan, GMIM lebih baik lagi, GMIM yang eksis dan kita bersama dalam pembaharuan, persatuan. Dengan ini juga di harapkan tidak ada lagi perdebatan diluar, masalah GMIM telah selesai,” ujar Pdt. Adolf

Pdt. Adolf juga mengajak seluruh jemaat GMIM menyatu, bersama kita bangun GMIM kedepan lebih baik,” Kita menyatu, bergandengan tanggan untuk pelayaan kedepan lebih baik lagi, untuk melanjutkan kepemimpinan, Pdt Adolf megatakan, akan melanjutkan program -program dari Ketua Sinode GMIM sebelumnya Pdt. Hein Arina sampai tahun 2027 pada bulan maret nanti, “tutur Pdt. Adolf.

(*)

Sharing is caring

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *